Terima kasih telah mengunjungi website kami di satlantasrestapku.blogspot.com, semoga bermanfaat

Hari Pertama Puasa Ramadhan, Sat Lantas Tertibkan Balap Liar Malam Hari

S
SATLANTASPKU - Memasuki bulan suci Ramadhan Sat Lantas Polresta Pekanbaru melakukan penertiban terhadap aksi kebut kebutan yang dapat menimbulkan aksi balap liar pada malam hari. Penertiban balap liar ini dimulai pada pukul 23.30 wib s/d 06.00 wib dengan sasaran beberapa daerah yang rawan terjadinya balap liar. Penertiban ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Zulanda, SIK. Sebelum menuju lokasi sasaran pertama, Kasat Lantas memberikan arahan dan teknis cara bertindak dilapangan kepada personilnya. Dengan mengerahkan sekitar 40 personilnya langsung menuju Jalan Cut Nyak Dien. Pada lokasi ini pihak kepolisian tidak menemukan adanya aksi balap liar, tidak terlihat adanya anak remaja yang biasanya berkumpul di jalan tersebut, penertibanpun berlanjut ke Jalan Sisingamangaraja, Jalan Diponegoro dan Jalan Pattimura. Pada tiga lokasi ini Sat Lantas Polresta Pekanbaru menemukan aksi kebut kebutan, melihat hal tersebut Kasat Lantas langsung memerintahkan personilnya untuk menertibkan aksi tersebut, melihat aparat keamanan yang datang tiba tiba para pengendara sepeda motor yang umumnya para remaja tersebut terkejut dan langsung bubar melarikan diri, tidak ingin kecolongan aparat keamanan yang telah mengepung lokasi dengan sigap langsung menahan kendaraan tersebut. 

Pada lokasi selanjutnya Sat Lantas Polresta Pekanbaru yang menurunkan 6 unit kendaraan roda empat, 1 unit roda enam, dan 2 unit roda dua menuju ke titik selanjutnya yaitu Simpang Tiga Bandara. Di lokasi ini pihak kepolisian berhasil megamanankan kendaraan roda dua yang sedang melakukan aksi kebut kebutan, dengan sigap aparat keamanan yang telah mengepung lokasi langsung mengamankan kendaraan, kendaraan yang telah diamankan langsung dibawa ke Mako Polresta Pekanbaru Jalan A. Yani, dengan jumlah 20 unit kendaraan roda dua.
      
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru  Kompol Zulanda, SIK yang memimpin kegiatan tersebut mengatakan “Kegiatan ini untuk mengantisipasi terjadinya aksi balap liar pada malam ini, kita mengerahkan 40 personil kita, serta mengamankan sekitar 20 unit kendaraan roda dua. Giat ini akan berlanjut selama bulan Ramadhan setiap malamnya, upaya lain yang kita lakukan yaitu dengan mendata pemilik kendaraan, dan kita akan mencari tahu siapa saja dari teman temannya dan kita akan datangi masing-masing rumahnya, dan kita juga mengharapkan peran dari RT/RW dan orang tuanya untuk menjaga di lingkungan masing masing", ujarnya. 

"Malam ini kita melakukan penertiban di beberapa TKP yaitu Jalan Cut Nyak Dien, Jalan Sisingamangaraja, Jalan Diponegoro, Pattimura dan Jalan Sudirman di Simpang Tiga Bandara, kegiatan ini akan kita lanjutkan sampai pada asmara subuh setelah sholat subuh", tambah Zulanda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar