Terima kasih telah mengunjungi website kami di satlantasrestapku.blogspot.com, semoga bermanfaat

Polda Riau Kerahkan 1300 Personil Pantau Situasi Keamanan di Riau

SATLANTASPKU - Menjelang hari pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Joko Widodo dan Jusuf Kalla agar situasi tetap berlangsung aman dan kondusif khususnya di Riau, Polda Riau dan jajaran kerahkan 1300 personil untuk memantau situasi keamanan dimasing-masing daerah.
"Dalam pengamanan itu Polda Riau turun BKO sebanyak 300 persobil," ujar Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo SIK kepada Tribun, Kamis (16/10) malam.
Pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden tambah Guntur, rentetan kegiatan yang dilakukan dalam Operasi Mantap Brata atau Operasi Pengamanan Pemilu. "Pengamanan yang kita lakukan adalah Patroli skala besar dan juga Cipta Kondisi yakni melakukan razia didaerah rawan, terutama lokasi yang rawan dilakukannya aksi massa seperti kantor DPRD dan sebagainya," ucap Guntur.
Dengan dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden terpilih Guntur berharap, agar situasi keamanan di Indonesia tetap berlangsung aman dan terkendali. "Semoga Presiden terpilih bisa lebih bagus lagi memimpin negara kita ini," kata Guntur. (rsy).TRIBUNPEKANBARU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar