SATLANTASPKU - Dalam
rangka persiapan Operasi Lilin yang rutin dilaksanakan oleh Kepolisian Republik
Indonesia berkaitan dengan perayaan Natal dan Tahun Baru khususnya di Kota
Pekanbaru maka Polresta Pekanbaru berinisiatif untuk melakukan koordinasi
dengan seluruh pengurus gereja yang ada di Kota Pekanbaru.
Rapat
kordinasi tersebut dipimpin oleh
Kapolresta Pekanbaru dan diikuti kurang lebih 60 perwakilan dari gereja
seluruh kota pekanbaru yang bertempat di Mapolresta Pekanbaru. Dalam
sambutannya Kapolresta Pekanbaru memaparkan angka kriminalitas yang terjadi di
kota Pekanbaru dan juga peta kerawanan terjadinya tindak pidana pencurian
kendaraan bermotor, pencurian dengan kekerasan, dan pencurian dengan pemberatan
yang sedang marak di Kota Pekanbaru, untuk itu Kapolresta menghimbau agar
pengurus gereja dapat membentuk PAM Swakarsa internal demi mencegah terjadinya
tindak pidana yang mungkin saja terjadi di area gereja khususnya nanti pada saat
perayaan malam Natal dan Tahun Baru 2015. Selain pengamanan yang disiapkan oleh
anggota kepolisian di tempat sekitar lokasi gereja.
Kasat
Lantas Polresta Pekanbaru dalam acara tersebut juga memaparkan tentang sistem
blokade jalan yang dimaksudkan untuk memperlambat arus lalu lintas kendaraan
dengan memasang blokade sedemikian rupa. Hal ini bertujuan untuk
1. Memperlambat
arus lalu lintas kendaraan.guna menghindari kecelakaan lalu lintas.
2. Memberikan
ruang aman bagi penyeberang jalan yang akan memasuki kawasan gereja.
3. Mempermudah
identifikasi oleh petugas kepolisian dalam rangka pencegahan terjadinya tindak
pidana, seperti ( penjambretan, pencurian dengan memecah kaca dan tindak pidana
lainnya ).
4. Meningkatkan
kekhidmatan dalam beribadah bagi jamaah gereja.
Pada
kesempatan yang sama Kasat Lantas Kompol Zulanda, SIK menyampaikan “ kami dari
jajaran Sat Lantas siap untuk mengamankan kegiatan malam natal dan tahun baru
secara maksimal khususnya berkaitan dengan lalu lintas kendaran jamaah gereja
dan masyarakat umum lainnya, agar pelaksanaan peringatan Natal dan Tahun baru
berjalan lancar, aman dan khidmat”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar