Terima kasih telah mengunjungi website kami di satlantasrestapku.blogspot.com, semoga bermanfaat

Ikut Serta Menjadi Pelopor Keselamatan Lalu Lintas, Honda Berikan Bantuan TV LED

Sat Lantas menerima bantuan berupa TV LED untuk
ditempatkan pada ruangan Represif Edukatif
SATLANTASPKU - Sat Lantas Polresta Pekanbaru membangun ruang represif edukastif guna memberikan pencerahan kepada masyarakat akan pentingnya keselamatan dalam berlalu lintas. Ruangan ini dibangun untuk melengkapi kinerja Sat Lantas sebagai pelopor keselamatan dalam berlalu lintas. Dimana diruangan ini masyarakat yang telah melakukan pelanggaran wajib mengikuti pencerahan serta pengarahan yang diberikan oleh personil Sat Lantas Polresta Pekanbaru. Hal ini bertujuan untuk menunjang kinerja dan memberikan pengetahuan kepada masyarakat arti pentingnya tertib dalam berlalu lintas.

Untuk dapat mewujudkan rencana tersebut perlu adanya langkah-langkah yang tepat sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai. Dalam hal ini Sat Lantas Polresta Pekanbaru telah menerima bantuan berupa sebuah TV LED  dari PT. Honda Sukarno Hatta, TV LED ini diberikan untuk melengkapi ruangan Represif Edukasi Sat Lantas Polresta Pekanbaru yang berfungsi untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat akibat yang terjadi dari pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengendara kendaraan jalan raya. Kami juga membuka peluang kepada siapapun maupun instansi manapun yang ingin ikut berpartisipasi menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.


Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol Zulanda, SIK mengatakan bahwa “ kami sangat senang atas kontribusi yang diberikan masyarakat terutama oleh PT. Honda Sukarno Hatta, berarti kami masih dicintai oleh masyarakat”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar